Categories
outbound malang

Seru! Ini Lokasi Outbound di Paling Rekomended

Outbound Batu malang adalah sebuah kegiatan untuk beristirahat dari urusan kantoran atau lebih ke bersenang – senang. Di Kota Malang sangat banyak sekali lokasi yang menyediakan tempat untuk melakukan kegiatan outbound. Outbound sendiri sangat perlu di lakukan jika anda dan rekan anda sudah jenuh dengan masalah kantor. outbound ini bermanfaat untuk:

  1. Meningkatkan sebuah kemampuan dari diri seseorang karyawan pada hal positif bagi kemajuan perusahaan.
  2. Menumbuhkan jiwa yang baik bagi karyawan. Beberapa permainan outbound di malang ini bertujuan untuk mengasah jiwa seseorang terutama ketika mengatasi permasalahan yang sudah ada.
  3. Melatih kerjasama dalam sebuah tim kerja, karyawan akan berkerja sama dalam kelompok atau tim yang akan sangat membantu dengan outbound training yang mengharuskan peserta harus tahu sesama rekan kerjanya masing – masing. 

Itu mungkin beberapa manfaat positif jika melakukan sebuah kegiatan outbound. Tidak hanya itu, di lokasi Kota malang ini sangat banyak area outbound yang sudah di sediakan seperti berikut :

Outbound di Coban Rondo

Coban rondo adalah wana wisata air terjun yang juga menyediakan lokasi untuk kegiatan outbound. Lokasi ini memiliki keasrian alam yang sangat indah dan masih alami. Lokasi ini sangat cocok di gunkan untuk kegiatan outbound anak – anak sebab area parkir dengan area wana wisata air terjunya sangat dekat. harga tiket masuk ke coban rondo ini tidak mahal.

Taman Rekreasi Selecta

Taman rekreasi selecta ini memiliki taman bunga yang sangat indah dan berwana – warni. Tempat ini memiliki pemandangan yang sangat indah dan sejuk karena tempatnya yang di penuhi dengan tanaman bunbga yang sangat banyak dan berbeda. Jika anda memilih taman rekreasi selecta sebagai destinasi training outbound malang, anda akan benar benar merasa sangat puas dan tidak rugi.

Tirta Nirwana Songgoriti

Tirta nirwana songgoriti ini sudah termasuk lokasi outbound training yang termasuk murah dan terletak di Kota Batu. Tempat ini sudah sangat populer dengan villanya. Di lokasi ini juga tersedia wisata air panas yang menawarkan sensasi seperti mandi di jepang.

Di tempat ini juga menawarkan conttages untuk bisa anda pesan. Ada sangat banyak conttages yang tersedia di sini. Di setiap contagges sudah memiliki fasilitas yang lengkap. Lokasi nya yang terletak di bawah gunung banyak menjadikan tempat ini sangat indah dan sejuk.

Categories
wisata di malang

Destinasi Wisata Di Sekitar Kota Malang

Sebagai kota wisata, sudah sepantasnya Malang melengkapi wahana wisatanya seperti outbound Malang. apalagi saat musim liburan, kota malang selalu dipenuhi dengan wisatawan baik dari dalam maupun luar pulau jawa. Kemudahan akses, dan letak tempat rekreasi yang berdekatan menjadikan kota ini selalu menarik untuk dikunjungi. Apalagi setelah banyaknya liputan mengenai kota ini, menjadikan semakin banyak informasi menarik untuk di kunjungi.

Untuk outbound Malang sendiri bisa diikuti oleh semua usia, baik anak anak usia pelajar sampai orang dewasa yang telah lanjut usia. Untuk yang tertarik mengikuti outbound di Malang dapat memilih sendiri lokasi ground outboundnya. Walaupun dari tim provider memberikan beberapa rekomendasi tempat yang biasa digunakan sebagai lokasi outbound malang.

Namun jika sudah mantap untuk memilih tempat lain yang sesuai dnegan kebutuhan anda, maka provider outbound pun dengan senang hati menerima tawaran anda. biasanya outbound tersebut sudah termasuk dalam paket masuk tempat wisata, makan siang, snack, dan yang lainnya. Untuk yang tertarik dengan wisata lain, berikut beberapa daftar tempat wisata yang dapat anda kunjungi.

Kebun Teh Wonosari

Terletak di kaki Gunung Arjuno anda bisa menikmati pemandangan dari perkebunan teh, tapi anda bukan saja hanya bisa melihat hijaunya pepohonan dari teh saja. Tapi juga bisa melakukan aktifitas lain, seperti berkuda, paintball, flying fox, dan lainnya.

Anda juga bisa membawa perbekalan di rumah dan menikmatinya sembari menikmati pemandangan dari perbukitan kebun teh. Setelah itu anda bisa membeli beberapa pack teh yang telah di produksi di sekitar kebun teh.

Pemandian Air Panas Cangar

Berada di Kota Wisata Batu dan merupakan kolam pemandian dengan sumber air panas alami dan berada di kawasan pegunungan dengan pemandangan dari perbukitan dan kebun kebun warga. Sumber air tersebut berasal dari gunung welirang, selain menikmati berendam air panas anda juga bisa berenang di kolam air dingin yang berada di sebelahnya.

Sembari istirahat anda bisa menyantap ketan hitam yang dijual di sekitar kolam, anda juga bisa mengunjungi goa peninggalan jepang yang terletak di atas bukit. Untuk mencapainya, anda bisa mulai tracking dulu sebelum mencapai lokasi goa tersebut.

Coban Nirwana

Terletak di sekitar Malang selatan yang terkenal dengan banyaknya wisata pantai, membuat coban nirwana ini sedikit kalah hits dari pantai pantai disekitar malang selatan. Air terjun ini memiliki beberapa lapis, disekitarnya juga terdapat beberapa bukit yang tidak terlalu tinggi sehingga anda dengan mudah bisa tracking dan mencapai spot menarik yang sesuai dnegan yang anda inginkan.

Anda juga bisa mireleks an tubuh dengan berendam atau sekedar bermain air di aliran sungai yang berada di bawah air terjun. Karena masih merupakan tempat wisata baru, maka di lokasi ini masih belum dijumpai loket dan penjaga area air terjun. Jadi belum ada jam operasionalnya juga, bebas mau datang sepagi apapun. Tapi harus tetap mejaga diri juga lingkungan ya.

Jadi untuk anda yang masih bingung mau liburan dimana dan kemana, bisa langsung saja ke kota malang, ada banyak sekali tempat menarik yang bisa untuk anda kunjungi bersama teman maupun keluarga. Sayang sekali kan kalau sampai waktu liburan anda habis sia sia karena anda belum menemukan lokasi berlibur yang cocok. Selain berwisata anda juga tidak boleh sampai melupakan outbound Malang untuk masuk dalam daftar list liburan anda di kota malang